FAST TALK #DESEMBER : PRESTASI TIADA HENTI MAHASISWA FAST
FAST TALK merupakan acara rutin yang dilakukan setiap bulannya di lingkungan Fakultas Sains dan Teknologi Terapan. FAST TALK bulan Desember hadir sebagai momen apresiasi prestasi mahasiswa FAST yang melonjak tinggi tahun ini. Hadir pula Tim PPKO dari BEM FAST, IMM FAST, dan HMPS Biologi yang telah menjuarai ajang Abdidaya PPK Ormawa 2022. Selain itu juga dihadiri Tim Sentil dari Prodi SI yang lolos final perlombaan GEMASTIK, serta Tim PM-CARDEC dari Prodi Fisika yang menjuarai berbagai perlombaan baik nasional maupun internasional seperti Juara 1 LKTIN T-Days dan Silver Medal IID 2022,, bahkan juga dihadiri oleh Juara 1 dan 2 MAWAPRES Fakultas Sains dan Teknologi Terapan 2022 yaitu Dhita Pratama Putra (Fisika 2020) dan Salsabila Safitri (Biologi 2020). Para juara tampak senang dan antusias akan hadirnya acara apresiasi ini.
“Saya turut senang dengan adanya acara apresiasi seperti FAST TALK ini, sebab hal seperti ini nantinya secara tidak langsung akan menambah semangat mahasiswa dalam berprestasi”, tutur Dhita Pratama Putra, selaku Juara 1 MAWAPRES di FAST.
Bapak Tawar, S.Si., M.Kom, selaku Wakil Dekan Bidang Al-Islam dan Kemuhammadiyahan, Akademik, dan Kemahasiswaan menyampaikan, “Berbagai prestasi telah diraih mahasiswa FAST, kali ini keunggulan FAST sudah meningkat di 5 tahun terakhir. Bahkan sampai pagi ini tadi saya masih mendapatkan update prestasi perolehan mahasiswa FAST, memang prestasi mahasiswa FAST ini tiada hentinya semakin hari”, pesannya saat FAST TALK siang itu.
Berbagai kolaborasi karya mahasiswa juga ditampilkan siang itu. Misalnya saja hasil karya PPKO BEM FAST dan IMM FAST dengan judul “Pemberdayaan Masyarakat Desa Selopamioro Melalui Inovasi Pengembangan Instalasi Irigasi Tetes Otomatis Berbasis Internet of Things pada Lahan Kritis”, dan “Kampung Jamu Mataram : Pusat Konservasi dan Augmented Edugames Tanaman Obat Jawa di Kalurahan Pleret”. Ini merupakan hasil inovasi penggabungan antara objek alam dan internet of things serta teknologi augmented. Bapak Drs. Hadi Sasongko, M.Si. yang kala itu menjadi pemateri dalam FAST TALK sekaligus dosen pembimbing PPKO BEM FAST menjelaskan mengenai pentingnya penerapan ilmu secara langsung di lingkungan masyarakat.
“ Saya lebih senang ketika mahasiswa dapat menerapkan secara langsung ilmu yang mereka peroleh ke dalam masyarakat, karena ketika mahasiswa sudah terjun ke masyarakat, maka mahasiswa harus bisa menyampaikan apa yang mereka punya kepada masyarakat”, pesan Bapak Hadi saat sesi utama FAST TALK.
Sebagai penutup acara FAST TALK kali ini, para civitas akademik FAST melaksanakan wednesday lunch bersama, kehangatan suasana serta kerukunan tampak sekali siang itu, tidak hanya itu sebagai kenangan acara ini diakhiri foto bersama setiap tim mahasiswa yang hadir. (DPP-Reporter Creative FAST).