FAST Care Milad 28 FAST, Peduli Sesama Melalui Donor Darah dan Bakti Sosial
Selasa (15/2) dilaksanakan agenda FAST Care sebagai salah satu acara dalam rangkaian Milad Fakultas Sains dan Teknologi Terapan (FAST) ke-28. Agenda ini berupa kegiatan sosial donor darah yang bekerjasama dengan Unit Tranfusi Darah PMI Kota Yogyakarta dan kegiatan bakti sosial di Yayasan Kesejahteraan Tunanetra Islam (Yaketunis) Yogyakarta. Kegiatan donor darah dibuka untuk umum yang berlangsung di Hall Kampus 4 UAD. Antusias pendaftar cukup tinggi untuk berpartisipasi dalam acara ini dibuktikan dengan jumlah pendaftar sebanyak 34 orang namun yang berhasil lolos screening dan bisa mendonorkan darahnya sebanyak 22 orang.
Di samping itu, kegiatan bakti sosial juga diadakan di asrama Yaketunis Yogyakarta yang merupakan asrama bagi anak penyandang tunanetra. Yayasan tunanetra Yaketunis berlokasi di Jalan Parangtritis no. 46 Yogyakarta, berdiri sejak 12 Mei 1964 yang melingkupi 4 lembaga di dalamnya yaitu SLB A Yaketunis, Mts SLB A Yaketunis, asrama, dan pondok pesantren Makhadul Ma’fufin. Total anak yang ada di asrama Yaketunis tersisa 10 orang karena sebagian besar anak dipulangkan akibat kondisi pandemi Covid-19. Tim FAST Care membawa beberapa jenis sembako yang diberikan kepada teman-teman di asrama tersebut. Penyerahan bantuan oleh Royan Agil Nugroho selaku wakil ketua BEM FAST kepada Ibu Emma sebagai perwakilan pengurus asrama Yaketunis. (AHQ)